Menikmati Keindahan Malam di Sepanjang Sungai Kalimas
CITILIVE – Ribuan masyarakat memanfaatkan momen libur panjang Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah dengan menaiki wisata perahu Kalimas rute Taman Prestasi Surabaya untuk menikmati gemerlapan lampu di sepanjang sungai dan gedung-gedung tinggi. Dinas Kebudayaan, Kepemudaan, dan Olahraga serta Pariwisata Kota Surabaya menyediakan 1.500 tiket untuk wisata tersebut pada Sabtu, 13 April 2024, dan sebanyak 1.163 tiket telah terjual sejak pagi hingga malam pukul 19.21 WIB.
Dilansir dari antaranews.com, Petugas Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Taman Prestasi Zainul menyampaikan bahwa wisata perahu Kalimas rute Taman Prestasi ini memiliki tiga sesi perjalanan, yaitu pagi, siang, dan malam, dengan batas akhir pemesanan tiket pukul 20.30 WIB. Pengunjung diimbau untuk selalu mengecek ketersediaan tiket melalui situs web resmi tiketwisata.surabaya.go.id agar tidak kehabisan. Menurut salah seorang pengunjung asal Blauran Kidul Surabaya, Clorinda, menaiki perahu di malam hari memberikan pengalaman yang indah dengan pemandangan sungai Kalimas yang semakin cantik berkat lampu-lampu yang terpasang di sepanjang sungai dan gedung-gedung tinggi di Surabaya.