Netwriter can get reward Join NowDaftar / Login Netwriter
27/07/2024
CITILIVE

Kota Batu Raih Apresiasi Pemerintah Daerah 2023: Akselerasi Pembangunan Ekonomi Daerah

  • September 15, 2023
  • 2 min read
Kota Batu Raih Apresiasi Pemerintah Daerah 2023: Akselerasi Pembangunan Ekonomi Daerah

CITILIVE- Pemerintah Kota Batu mendapatkan Apresiasi Pemerintah Daerah 2023 dari B-Universe untuk kategori Akselerasi Pembangunan Ekonomi Daerah, KWB (Kota Wisata Batu) Pasti Bisa.

Penghargaan di terimakan kepada Pj. Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai, dalam acara APDI (Apresiasi Pemerintah Daerah Indonesia) 2023, yang berlangsung di Hotel JS Luwansa, Jakarta, Selasa (12/9/2023).

Melansir dari Batukota.go.id, APDI 2023 merupakan kerja sama antara B-Universe dengan Direktorat Jenderal Otonomi Daerah Kementerian Dalam Negeri (Ditjen Otda Kemendagri) dan Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia. Acara ini bertujuan untuk mengapresiasi inisiatif pemerintah daerah dalam memajukan masyarakatnya secara ekonomi dan sosial.

Executive Chairman B-Universe, Enggartiasto Lukita mengatakan, acara ini digelar untuk mengapresiasi kerja keras pemerintah daerah sekaligus menjadi pemicu untuk semakin meningkatkan inovasi di daerahnya masing-masing.

“Dengan berbagai parameter ditetapkan dan secara objektif, juri melakukan penilaian. Maka malam ini kita akan menyampaikan apresiasi kepada pemerintah-pemerintah daerah. Tujuannya agar memacu pemerintah daerah terpilih untuk mempertahankan kinerjanya, dan kepada pemerintah daerah yang belum mendapat apresiasi agar berlomba-lomba mendapatkan apresiasi,” kata Enggar.

Pemerintah Harus Mengatur Strategi Penanganan Inflasi

Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian, dalam sambutannya menjelaskan tentang langkah-langkah yang harus dilakukan pemerintah dalam menangani inflasi. Selain itu, Mendagri juga menyoroti tentang sistem pilkada yang bagus akan menghasilkan pemimpin yang berkualitas. Bukan hanya itu, Tito juga memberikan apresiasi terhadap B-Universe yang telah memberikan apresiasi terhadap pemerintah daerah dalam memajukan perekonomian daerah.

Penghargaan APDI sendiri dimulai dari beberapa tahap dan dilakukan seleksi terhadap 548 kabupaten/kota. Termasuk pemerintah provinsi berdasarkan PAD dan geografisnya. Pada tahap akhir, sebanyak 21 pemerintah daerah berhasil masuk. Serta berhak mendapatkan apresiasi termasuk Kota Batu. Sedangkan untuk Provinsi Jawa Timur meraih dua penghargaan, dan Kabupaten Sumenep 2 penghargaan.

Baca Juga:  Seleksi Jalur Mandiri UIN Maliki Malang Dilaksanakan Secara Computer Based

Baca Selengkapnya: Kejurkot Bulu Tangkis 2023: Mencari Bibit Unggul di Kota Batu

Selain itu, ada sejumlah kategori apresiasi seperti Kategori Akselerasi Pembangunan Ekonomi Daerah, Pembangunan Sosial Berkelanjutan, Transformasi Digital Terintegrasi, Mitra Daerah Berkinerja Unggul, hingga Pelayanan Dasar Masyarakat.

Sementara itu, Pj. Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai, mengatakan, penghargaan ini telah melalui penilaian yang sangat objektif. Aries berharap penghargaan ini bisa memotivasi pemerintah daerah dalam meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat.

“Semoga dengan penghargaan ini, memacu kita untuk semakin produktif dan inovatif sebagai Kota Wisata Batu. Khususnya didalam meningkatkan ekonomi ditengah-tengah masyarakat, dan masyarakat merasakan kehadiran pemerintah dengan pelayanan yang diberikan,” pungkas Aries.

3 Comments

  • I’ve read several excrllent tuff here. Definnitely valpue bookmarking forr revisiting.
    I wonder how much attempt you set tto create onee off these magnifient informative website.

  • Helloo there, I discovered your blog by meeans of Googoe whole lookng forr a sijmilar topic, yiur skte came up, itt aappears good.
    I’ve bookmarked it iin mmy googl bookmarks.
    Hi there, simpoly changed ihto alert to your blpg through Google, and ound that it’s truily informative.
    I aam gonna be carefjl foor brussels. I’ll bee graqteful if youu haqppen tto proceed thiis iin future.
    Lots of folks will likely be benefited outt oof ykur
    writing. Cheers!

  • Heya i’m ffor the primary tjme here. I found this boqrd and
    I find It truly helpul & it helpped mee out a lot. I hope tto ofgfer
    one thing ayain annd help others such as yoou aided me.

Comments are closed.