Netwriter can get reward Join NowDaftar / Login Netwriter
22/11/2024
SMARTLIVE

UIN Malang Raih Akreditasi Unggul BAN-PT, PTKIN Kedua di Indonesia yang Berhasil Raih Predikat Unggul

desi3
  • Juli 20, 2023
  • 2 min read
UIN Malang Raih Akreditasi Unggul BAN-PT, PTKIN Kedua di Indonesia yang Berhasil Raih Predikat Unggul

SPOOTLIVE – Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malan (UIN Maliki Malang) semakin memantapkan diri menuju visi besar kampus tersebut untuk PTKIN yang Unggul dan Bereputasi Internasional pada 2025.

UIN Maliki Malang berhasil meraih predikat akreditasi unggul dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT). 

Akreditasi unggul Kampus Ulul Albab tersebut tertuang dalam Surat Keputusan Direktur Dewan Eksekutif Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi Nomor: 440/SK/BAN-PT/Ak.KP/PT/VI/2023 tentang Konversi Peringkat Akreditasi Perguruan Tinggi Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.

Untuk Sertifikat Akreditasi Perguruan Tinggi ini sendiri berlaku dari 27 Juni 2023 sampai dengan 9 April 2024 yang ditandatangani oleh Direktur Dewan Eksekutif Prof Ari Purbayanto PhD.

akreditasi unggul

Dengan pencapaian ini, tentunya akan banyak dampak positif bagi seluruh pihak yang ada di UIN Maliki Malang. Salah satunya, menambah grade dan reputasi perguruan tinggi.

Rektor UIN Maliki Malang, Prof Zainuddin MA, menjelaskan capaian yang diraih oleh UIN Maliki Malang dengan predikat unggul ini tak begitu saja dengan mudah diraih.

“Pencapaian akreditasi tersebut sendiri memakan waktu cukup panjang dengan banyak data yang harus dilengkapi,” ujarnya.

Baca juga: Mahasiswa UIN Malang Ikuti Ajang Paduan Suara The 1st SATU Voice National Choir Festival

UIN Maliki Malang harus menunggu persentase program studi yang ada di fakultas mencapai 60 persen peringkat akreditasi A atau unggul.

Yang menambah istimewa bagi UIN Maliki Malang, tidak banyak Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) lainnya yang meraih Akreditasi Unggul.

“Akreditasi institusi ini memang tidak mudah diraih dan tidak banyak PTN yang menyandang predikat ini (Unggul). Di PTKIN hanya ada 2, UIN Yogja dan UIN Malang,” jelasnya.

Baca Juga:  Pembangunan Kampus III UIN Malang Terus Berlanjut

Rektor juga menyampaikan visi UIN Maliki Malang menjadi perguruan tinggi kelas dunia atau World Class University (WCU) pada 2024. Selain itu, UIN Maliki Malang diharapkan dapat menjadi perguruan tinggi yang menjadi destinasi pengkajian ilmu dan keislaman dunia dengan berbagai keunggulan yang dimiliki.