Netwriter can get reward Join NowDaftar / Login Netwriter
21/11/2024
SMARTLIVE

Rencana Tambah Jumlah Mahasiswa

TyaC
  • Maret 18, 2023
  • 2 min read
Rencana Tambah Jumlah Mahasiswa

SMARTLIVE – Memasuki hari kedua sekaligus terakhir pelaksanaan Rapat Pimpinan 2023, para wakil rektor bergiliran memaparkan arah kebijakan universitas pada sesi panel, Kamis (16/3). Sebagai pembuka, Wakil Rektor Bidang Akademik Prof. Dr. Umi Sumbulah, M.Ag. membagikan rencana strategisnya. Beberapa hal yang juga dijabarkan ialah terkait peningkatan mahasiswa Perguruan Tinggi Keagamaan Islam (PTKI), peningkatan sitasi karya ilmiah internasional, dan penulisan buku bahan ajar atau referensi.
Menurut UIN Malang, kerjasama dengan pesantren-pesantren, kata Prof. Umi, masih menjadi salah satu strategi untuk menambah jumlah mahasiswa. Selain itu, tentu saja mengadakan sosialisasi ke siswa tingkat akhir Madrasah Aliyah/MAK/SMA-SMK Unggulan untuk menarik minat calon mahasiswa. Kampus juga berencana untuk menambah kerjasama dengan instansi pemerintah ataupun swasta untuk menambah mahasiswa yang terikat kerjasama dinas.

Baca juga : Kerja Maksimal Untuk Wujudkan Target Besar
Selanjutnya, wakil rektor bidang akademik juga memaparkan rencana strategi untuk peningkatan mahasiswa Program Pascasarjana. Program fast track masih menjadi andalan. Program ini memungkinkan mahasiswa untuk dapat menyelesaikan program sarjana dan magister hanya dalam waktu 5 tahun.
Program serupa juga diterapkan sebagai strategi untuk menggaet mahasiswa baru program doktor atau S3. Mahasiswa S2 yang terdaftar di Pascasarjana UIN Maulana Malik Ibrahim Malang dapat mengikuti PMLD (Program Magister Lanjut Doktor). Program ini juga memungkinkan mahasiswa untuk menyingkat masa studinya dan mendapatkan dua gelar dalam waktu yang berdekatan.