Netwriter can get reward Join NowDaftar / Login Netwriter
21/09/2024
CITILIVE

PBAK FKIK UIN Maliki Malang 2023

Deviwulandari
  • Agustus 24, 2023
  • 2 min read
PBAK FKIK UIN Maliki Malang 2023

CITILIVE – Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan (FKIK) Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim (UIN Maliki) Malang melaksanakan Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan (PBAK) Fakultas 2023.

PBAK-F 2023 ini mengusung tema strategis yakni, “Aktualisasi Diri Menuju Nakula Muda Berdikari”.

Dekan FKIK UIN Maliki Malang, Prof Dr dr Yuyun Yueniwati P MKes Sp Rad(K), menjelaskan, bahwa PBAK ini merupakan hal yang wajib diikuti oleh mahasiswa. Selain PBAK Universitas, para mahasiswa juga diharuskan untuk mengikuti PBAK di Fakultas.

PBAK FKIK UIN



“Jadi 2 hari (PBAK) di universitas, 2 hari di fakultas. Kalau jumlah pesertanya sekitar 60 untuk kedokteran dan 200 an untuk farmasi,” jelasnya.

Namun dijelaskan Yuyun, jika PBAK di FKIK mempunyai ciri khusus, yakni Ta’aruf. Ta’aruf merupakan akronim dari Tur Almamater dan Akademik Mahasiswa Baru FKIK UIN Maliki Malang.

Mengambil nama tersebut, tentunya bukan tanpa alasan. Ta’aruf mengandung arti pengenalan. Sehingga, hal ini sangat cocok untuk menjadi sebuah nama atau ciri khas dari FKIK UIN Maliki Malang dalam PBAK.

“‘Ta’aruf artinya kan pengenalan, jadi disini kami mengenalkan budaya, bagaimana mereka belajar, berinteraksi dan bagaimana mereka memahami Ulul albab itu seperti apa,” tuturnya.

PBAK FKIK UIN



Lebih dari itu, mengenai tema yang diusung “Aktualisasi Diri Menuju Nakula Muda Berdikari”, tentunya juga menjadi sebuah hal yang selaras dengan cita-cita FKIK untuk mencetak lulusan yang berkualitas, berdaya saing dan berakhlak.

“Nakula sendiri juga mempunyai kepanjangan, yakni Tenaga Kesehatan Ulul Albab, ada maskotnya juga. Untuk itulah tadi juga kita kenalkan agar supaya anak-anak itu tahu keunggulan kampus apa dan nanti bisa menjadi tenaga kesehatan yang Ulul Albab,” jelasnya.

Lebih lanjut dijelaskannya, UIN Maliki Malang, khususnya FKIK UIN Maliki Malang memiliki banyak distingsi dibandingkan dengan perguruan tinggi lainnya.

Baca Juga:  Begini Tanggapan Walikota Malang Sutiaji Terkait Kabar Perpanjangan PPKM Darurat

Para mahasiswa UIN Maliki Malang diwajibkan untuk mengikuti Mahad selama satu tahun. Disana mereka digembleng dengan berbagai keilmuan keagamaan, yang telah diatur dalam kurikulum Ma’had.

“Lulusan UIN Malang mampu untuk mengintegrasikan Islam dengan medicine. Lulusan juga diharapkan mempunyai ciri khas,” pungkasnya.