Netwriter can get reward Join NowDaftar / Login Netwriter
20/04/2025
CITILIVE

IIBF Siap Dorong Kemajuan Sektor UMKM di Kota Malang

Selli
  • November 6, 2024
  • 1 min read
IIBF Siap Dorong Kemajuan Sektor UMKM di Kota Malang

CITILIVE Indonesian Islamic Business Forum (IIBF) menyatakan kesiapannya untuk mendukung perkembangan sektor usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di Kota Malang, Jawa Timur. Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) IIBF Kota Malang, Odea Putranto, menyampaikan bahwa organisasinya terbuka untuk membantu pelaku UMKM di daerah tersebut.

“Kami siap berkolaborasi dengan pemerintah untuk menyusun program yang dapat memberikan wawasan bagi para pelaku usaha,” ungkap Odea pada Selasa (5/11/2024).

Salah satu upaya yang dilakukan IIBF adalah menyelenggarakan Islamic Business Exhibition di sebuah pusat perbelanjaan di Kota Malang, berlangsung dari 5 hingga 10 November 2024. Dalam kegiatan ini, pelaku UMKM berkesempatan mempelajari berbagai materi terkait pengembangan bisnis, seperti digitalisasi bisnis, fotografi, hingga pengelolaan keuangan.

“Materi tersebut bisa diadopsi oleh pelaku UMKM di Kota Malang dan nantinya diterapkan dalam bisnis mereka,” jelasnya.

Dilansir dari Antara News, Panitia acara juga menghadirkan tiga calon Wali Kota Malang, yaitu M Anton, Wahyu Hidayat, dan Heri Cahyono. Kehadiran ketiga calon ini bukan untuk kampanye, melainkan untuk berbagi pengalaman dalam menjalankan bisnis yang efektif dan terarah.

“Kami menghadirkan mereka bukan dalam konteks pencalonan, tetapi lebih pada pengalaman mereka di dunia bisnis,” pungkas Odea.