DPRD Kota Malang Nilai Program Makan Bergizi Gratis sebagai Langkah Kurangi Kemiskinan

CITILIVE – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Malang, Jawa Timur, menilai bahwa program makan bergizi gratis dapat menjadi langkah efektif dalam upaya menanggulangi kemiskinan di Indonesia.
Anggota DPRD Kota Malang, Asmualik, menyatakan pada Rabu (30/10/2024) bahwa keterlibatan UMKM dalam program ini juga akan membuka peluang kerja bagi masyarakat di berbagai daerah, termasuk di Kota Malang.
“Program makan bergizi gratis ini berpotensi membantu mengurangi kemiskinan karena melibatkan banyak pihak,” ungkap Asmualik.
Data Pemerintah Kota Malang menunjukkan bahwa tingkat kemiskinan di kota ini berada pada 3,91 persen pada 2024. Melalui Rencana Pembangunan Daerah (RPD) 2024-2026, diharapkan angka tersebut dapat turun menjadi 3,66 persen.
Asmualik menambahkan bahwa pemerintah daerah perlu mempersiapkan program ini dengan cermat, termasuk memastikan bahwa makanan yang dibagikan kepada pelajar memenuhi standar gizi yang tepat.
“Pelaku UMKM harus diberikan pelatihan agar mereka dapat memahami kebutuhan pemerintah dengan baik, sehingga tidak ada ketidaksesuaian,” ujar politikus Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini.
Dilansir dari Antara News, Ia juga menekankan pentingnya keberagaman dan kualitas dalam menu makanan yang disediakan oleh program makan bergizi gratis ini agar menu tersebut benar-benar dikonsumsi oleh masyarakat.
Pemerintah Kota Malang dan DPRD masih merumuskan skema anggaran untuk program ini, yang akan dimasukkan dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kota Malang pada tahun 2025.