Bupati Malang Ziarah ke Makam Ki Ageng Gribig dan Bupati Malang 1, 2, & 3

CITILIVE – (25/11/24) Menyambut Peringatan Hari Jadi ke-1264 Kabupaten Malang, Bupati Malang Drs. H. M. Sanusi, M.M., bersama Plh. Sekretaris Daerah Kabupaten Malang dan jajaran kepala perangkat daerah, melaksanakan ziarah kubur ke makam Ki Ageng Gribig serta makam Bupati Malang terdahulu. Ziarah tersebut berlangsung di Komplek Makam Ki Ageng Gribig, Kecamatan Kedungkandang, Kota Malang, pada Senin Siang.
Bupati Malang, yang akrab disapa Abah Sanusi, memulai kegiatan dengan berdoa di makam Ki Ageng Gribig. Doa diawali dengan pembacaan Tahlil dan Surat Yasin, kemudian diakhiri dengan prosesi tabur bunga.
Mengenang Jasa Para Leluhur
Bupati Sanusi menjelaskan bahwa ziarah ini merupakan tradisi tahunan yang dilakukan menjelang peringatan Hari Jadi Kabupaten Malang. “Ziarah ke makam Ki Ageng Gribig dan makam Bupati Malang 1, 2, & 3 merupakan kegiatan rutin untuk mengenang jasa para pendahulu. Hal ini juga bertujuan untuk memberikan motivasi kepada seluruh ASN di Kabupaten Malang agar terus meningkatkan semangat kerja,” ungkapnya kepada media.
Menghormati Bupati Malang 1, 2, & 3
Setelah berziarah ke makam Ki Ageng Gribig, Abah Sanusi melanjutkan kegiatan dengan mengunjungi makam sejumlah Bupati Malang yang berada di lokasi yang sama. Kegiatan ini meliputi pembacaan doa dan tabur bunga di makam Raden Tumenggung Notodiningrat I (Bupati Malang pertama), Raden Aryo Adipati Notodiningrat II (Bupati Malang kedua), dan Raden Adipati Notodiningrat III (Bupati Malang ketiga).
Ziarah ini tidak hanya menjadi bentuk penghormatan kepada para pemimpin terdahulu tetapi juga menjadi momen refleksi untuk kembali menggali nilai-nilai luhur yang telah menjadi dasar kebersamaan masyarakat Kab. Malang.
Tema Hari Jadi Kabupaten Malang
Peringatan Hari Jadi Kabupaten Malang ke-1264 Tahun 2024 mengusung tema “Menuju Kabupaten Malang Berbudaya Ekonomi Kreatif dan Pariwisata Global.” Hal ini mencerminkan tekad Pemerintah Kabupaten Malang untuk terus berkembang dan berinovasi dalam hal ekonomi dan pariwisata.
Melalui kegiatan ini, Bupati Malang berharap masyarakat dapat terus menjaga tradisi dan nilai-nilai budaya sekaligus mempererat kebersamaan untuk memajukan Kab. Malang.