Netwriter can get reward Join NowDaftar / Login Netwriter
21/11/2024
NEWSLIVE

Roadmap Kendaraan Listrik Mulai Dirancang oleh Kemenhub

abirafdi
  • Mei 20, 2021
  • 2 min read
Roadmap Kendaraan Listrik Mulai Dirancang oleh Kemenhub

TRENDING, malangpost.id- Kendaraan listrik mulai diminati saat ini. Isu kelangkaan bahan bakar minyak dan lingkungan menjadi alasan utama semua orang berlomba untuk menciptakan kendaraan listrik yang dianggap ramah lingkungan serta menjadi solusi atas tingginya kebutuhan bahan bakar minyak.

Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menyiapkan roadmap (peta jalan) untuk mendukung percepatan Program Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai (KBLBB) di Indonesia. Peta jalan ini akan disesuaikan dengan Peraturan Presiden Nomor 55 Tahun 2019. Nantinya roadmap ini menjadi pedoman bagi setiap stakeholder yang terkait.

Sejumlah upaya telah dilakukan Kemenhub untuk mendorong percepatan program KBLBB di Indonesia. Diantarnya menerbitkan beberapa regulasi, menggunakan KBLBB sebagai kendaraan operasional Kemenhub, mendorong angkutan umum seperti Transjakarta, Damri, Angkutan Bandara untuk menggunakan Bus dengan tenaga listrik. Selain itu Kemenhub juga mendorong penggunaan bus listrik melalui Program Buy the Service (BTS) di beberapa kota.

Kemenhub juga tengah menyiapkan sejumlah langkah diantaranya merencanakan penggunaan KBLBB sebagai kendaraan operasional pada tiga Kota Percontohan di Indonesia yaitu DKI Jakarta, Jawa Barat dan Bali.

Menhub berharap dukungan dari stakeholder terkait untuk bersama-sama menjadikan kendaraan listrik sebagai kebutuhan massal di Indonesia. Dia mengungkapkan telah berkoordinasi dengan Kementerian ESDM dan PLN untuk menyediakan tempat pengisian (charging) di simpul-simpul transportasi yaitu di stasiun kereta api di Jakarta.

Menhub memberikan apresiasi kepada para pelaku industri otomotif dalam negeri yang sudah mulai memproduksi kendaraan listrik, dimana pemerintah telah mendukung pengembangan industi kendaraan listrik buatan dalam negeri dengan memperhatikan tingkat komponen dalam negeri (TKDN). Diharapkan dengan adanya kebijakan ini dapat membuka banyak lapangan kerja.

Sementara itu, Kepala Kantor Staf Presiden Moeldoko yang juga selaku Ketua Persatuan Industri Kendaraan Listrik Indonesia menyampaikan apresiasi atas upaya-upaya yang telah dilakukan Kemenhub untuk mendorong percepatan program KBLBB di Indonesia. Diantaranya yaitu membuat Road Map sebagai transisi penggunaan kendaraan listrik yang akan ditindaklanjuti dengan Peraturan Menteri.