Netwriter can get reward Join NowDaftar / Login Netwriter
18/04/2024
ME-TIME

Siapa Suka Asah Otak dan Logika? Cobain Game Berikut Ini!

  • Desember 17, 2020
  • 4 min read
Siapa Suka Asah Otak dan Logika? Cobain Game Berikut Ini!

RAGAM, malangpost.id – Siapa Suka Asah Otak dan Logika? Cobain Game Berikut Ini! Di masa pandemi ini, kalau bosan apa yang biasanya Anda lakukan? Mendengar berita di televisi rasanya melelahkan ya, ditambah lagi muncul rasa cemas. Namun, bersosial media pun rentan memunculkan rasa insecure malah membuat kita tidak sehat mental. 

Nah daripada gabut tidak ada kegiatan, pasti Anda sedang mencari kegiatan yang tepat untuk mengisi waktu luang. Akan tetapi, kegiatan ini bersyarat, Anda harus mendapatkan manfaatnya. Nah, cocok banget ini, game untuk asah otak dan logika. 

Selain terhibur secara visual, Anda juga bisa melatih otak dan logika Anda lho! Berikut ini deretan game rekomendasi untuk asah otak dan logika. 

Kahoot.it 

Kahoot! game untuk asah otak dan logika

Pernah mendengar istilah kahoot.it? Game berbasis website ini cukup popular, terutama di kalangan pelajar dan mahasiswa. Pasalnya, game ini ringan dan mudah dimainkan. Selain itu fiturnya yang tidak terlalu banyak, membuat pemula bisa langsung beradaptasi. 

Biasanya kahoot dibuat untuk kepentingan tertentu. Misalnya ketika akan mengadakan kuis, melalui kahoot, pertanyaan-pertanyaan bisa disusun sesuai keinginan. Namun bagi Anda yang hanya ingin sekadar menikmati permainannya, Anda bisa langsung membuka website kahoot.it 

Namun, Anda perlu mengajak seseorang untuk bermain bersama. Sebab, dalam game tersebut nanti akan langsung muncul hasilnya. Anda bisa melihat jawaban yang benar dan berapa orang yang menjawab benar. 

Quick Brain 

Quick Brain

Jika diartikan, game ini bertujuan untuk mengasah kecepatan otak dalam berpikir. Game ini rekomen banget untuk mengasah otak dan logika. Pada game ini Anda akan menjawab deretan soal hitungan yang membutuhkan jawaban yang cepat. 

Dengan berlatih game ini, Anda pasti akan terlatih untuk menjawab dengan cepat. Sebab, setiap waktu Anda menjawab, sistem akan menghitungnya secara otomatis. Jika terlambat, nilai Anda pun akan berkurang. 

Namun jangan terpaku pada nilai. Melainkan berfokuslah pada pengembangan diri Anda. Sampai sejauh apa Anda meningkatkan kemampuan dalam berpikir. Sekadar informasi, game ini sangat popular karena sudah mendapat lebih dari 5 juta unduhan di Play Store lho! 

Baca Juga:  Squid Game Hype Banget, Cek Faktanya!

Peak 

Peak

Dari namanya, game tentang apa ya Peak ini? Tentu saja masih berkaitan dengan meningkatkan daya pikir otak. Game Peak menyediakan total 45 permainan yang bisa Anda manfaatkan untuk mengasah daya ingat dan problem solving. 

Melalui game ini juga Anda bisa melatih konsentrasi. Sebab, deretan game yang tersaji akan membantu Anda meningkatkan fokus. Game ini sangat cocok jika Anda mulai kehilangan fokus dalam bekerja. 

Namun, perlu diperhatikan. Jumlah memori untuk menyimpan game ini cukup besar, yakni 124MB. Bagi Anda yang limit memori, sebaiknya Anda memprioritaskan game atau yang lebih penting. Jika memang butuh, Anda dapat menyisihkan ruang untuk mengunduh game popular yang sudah memiliki 10 juta unduhan ini. 

Brain Dots 

Brain Dots

Selanjutnya ada game Brain Dots untuk asah otak dan logika. Game ini memiliki tampilan yang sangat sederhana. Pengguna baru pasti akan langsung mengerti cara menggunakannya. Bahkan, game ini cocok untuk anak-anak lho! 

Adapun cara memainkannya cukup mudah. Pengguna hanya perlu mencari jalan agar bola satu berbenturan dengan bola yang lain. Cara ini selanjutnya dibentuk dengan gambar, seperti peta untuk menunjukkan arah gerakan bola. 

Pada awalnya mungkin jalurnya mudah. Namun, seiring dengan peningkatan level, pasti akan ada jalur yang rumit. Nah di sinilah kemampuan otak Anda akan diash. Bagi yang menyukai tantangan, game ini akan sangat seru. 

Math Duel 

asah otak dan logika dengan game Math Duel

Math Duel sebagai game khusus untuk Anda yang menyukai matematika. Game ini dapat dijadikan game favorit untuk mengasah kemampuan Anda dalam berlogika matematika. Pasalnya, pada game ini Anda selalu dipertemukan dengan pertandingan angka. 

Sekilas, tampilan game Math Duel mirip dengan permainan kartu. Misalnya seperti catur juga masih mirip. Namanya duel, game ini lebih disarankan untuk dimainkan dua orang. Sebab, dengan dua orang ini, sistem akan menilai siapa yang paling cepat dengan jawaban benar. 

Tentu Anda akan semakin tertantang. Apalagi di akhir game, permainan ini akan menunjukkan siapa pemenangnya. Nah kalau bermain sendiri masih bisa, tetapi Anda akan sulit mengukur seberapa perkembangan Anda. 

Baca Juga:  Ini 9 Pelajaran Berbisnis yang Bisa Diambil dari Start Up

Lain halnya ketika duel dengan teman. Ukuran kemampuan bisa Anda tingkatkan saat mengetahui lawan lebih andal. Bagaimana, tertarik untuk mencoba? 

Dari dertan game asah otak dan logika tersebut, mana yang paling menarik minat Anda? Jika ingin mencoba semua, tentu lebih menantang lagi. Semoga dengan mengisi waktu luang dengan bermain game yang mengasah otak, Anda tidak bosan lagi ya!